Miindung ka Waktu,
Mibapa ka Zaman

Sosialisasi Layanan dan Literasi Informasi Perpustakaan Tahun Akademik 2020/2021

Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung akan melaksanakan Sosialisasi Layanan dan Literasi Informasi Perpustakaan Tahun Akademik 2020/2021 secara daring pada tanggal 19 Oktober 2020 sampai 23 Oktober 2020. Kegiatan ini dikhususkan bagi mahasiswa baru UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tahun Akademik 2020/2021. Adapun jadwal dan pelaksanaan kegiatan tersebut sebagai berikut:

Selengkapnya

UIN Bandung Raih Peringkat 1 di Indonesia Versi Scimago Institute Rangking (SIR)

Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengucapkan selamat dan sukses kepada UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang telah menjadi Universitas di Indonesia dan Peringkat ke 53 di Asia berdasarkan pemeringkatan Scimago Institutions Rangking (RIS) dalam kategori riset.

Dilihat dari https://www.scimagoir.com UIN Sunan Gunung Djati Bandung berada di rangkig 1  mendahului Universitas malikussaleh yang berada di rangking 2 dan Universitas Sumatera Utara yang berada di peringkat 3, sedangkan di tingkat Asia, UIN Sunan Gunung Djati Bandung mendahului Taiwan Semiconductor Manufacturing Company Ltd. yang ada satu peringkat dibawah UIN Bandung dan Singapore-MIT Alliance yang berada dua peringkat di bawah UIN Bandung.

Dies Natalis UIN ke-52

Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati bandung genap berusia 52 tahun di tahun 2020 ini. Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung (Dr. H. Opik Taupik Kurahman) beserta jajarannya mengucapkan Selamat kepada UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang saat ini 8 April 2020 telah genap berusia 52 Tahun, UIN Sunan Gunung Djati Bandung sendiri berdiri pada tanggal 8 April 1968.

Pada di Dies Natalis yang ke-52 ini UIN Sunan Gunung Djati Bandung semakin maju berprestasi, tidak hanya di tingkat Nasional tapi juga dapat berprestasi di tingkat Internasiol, dan hal ini ditunjukkan dari kemajuan UIN Sunan Gunung Djati Bandung akhir-akhir ini, Grafik penelitian Dosen semakin meningkat, penghargaan yang di dapatkan oleh civitas akademik pun semakin menunjukkan peningkatan yang signifikan, hingga UIN Sunan Gunung Djati Bandung saat ini mendapatkan Akreditasi A.

Perpanjangan Masa Penutupan Sementara Pelayanan Tatap Muka

Berdasarkan Surat Edaran Rektor Nomor  B-352/Un.05/II.4/HM.01/03/2020 tanggal 15 Maret 2020 tentang Kebijakan Akademik dan Non-Akademik UIN Sunan Gunung Djati Bandung terkait Pencegahan Virus Corona, dan Surat Edaran Rektor Nomor B-392/Un.05/II.4/HM.01/03/2020 tanggal 26 Maret 2020 tentang Tindak Lanjut Kebijakan Akademik dan Non-Akademik Pencegahan Penyebaran Virus Corona,  Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati akan melakukan penutupan layanan tatap muka sampai tanggal 04 Juli 2020.

Ketentuan layanan diatur sebagai berikut:

1. Pemustaka menggunakan eresources pada http://lib.uinsgd.ac.id
  a. Skripsi/Tesis/Disertasi pada menu repository  http://digilib.uinsgd.ac.id
  b.   E-book & e-journal (Cambridge) www.cambridge.org/core
  c. Sumber referensi online lainnya, dapat diperoleh informasi aksesnya melalui pustakawan:
    1) L.Nailah Hanum Hanany, S.Sos., M.A.P (WA: 087821320341)
    2) Novella Astri, S.IIP.(WA: 08112199224)
    3) Rizal Muhammad Shihabudin, S.IP. (WA: 089699019657)
    4) Ilham Nurfauzi, S. I. Pust (WA: 08977322240)

Selengkapnya

Perpustakaan UIN Bandung Mengembangkan Teknologi Polling

Perpustakaan UIN Bandung tidak sekadar tempat menyediakan buku, jurnal, dan majalah bagi para pemustaka. Lebih dari itu, Perpustakaan UIN Bandung mengembangkan beberapa layanan teknologi informasi. Salah satunya adalah teknologi polling online. Teknologi ini beralamat pada laman: http://lib.uinsgd.ac.id/polling

Dengan mengusung laman tersebut, Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung menjadi pelopor perpustakaan-perpustakaan di Indonesia untuk menyediakan sumber informasi real time. Informasi yang dibutuhkan tidak hanya dapat ditemukan di buku, jurnal, dan majalah yang tersedia di perpustakaan, melainkan dapat didapat dari data-data yang terkumpul melalui polling online.

Teknologi polling ini menampilkan hasil yang langsung diketahui secara real time oleh para penggunanya. Siapapun yang terlibat dalam suatu polling, ia langsung dapat mengetahui polling yang sedang berlangsung, sehingga informasi yang tampil bukan hasil rekayasa pengelola.

BCMath lib not installed. RSA encryption unavailable