Miindung ka Waktu,
Mibapa ka Zaman

Kunjungan Studi Perpustakaan IAIN Palopo ke Perpustakaan UIN Bandung

Jum'at, 03 Mei 2024, Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung menerima kunjungan studi dari Perpustakaan IAIN Palopo. Perpustakaan yang berada di bawah IAIN Palopo yang merupakan bagian dari daerah Sulawesi Selatan ini bermaksud melakukan studi mengenai pengelolaan perpustakaan perguruan tinggi kepada Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam rangka persiapan menghadapi akreditasi perpustakaan dan juga peralihan status dari Institut (IAIN) menjadi Universitas (UIN). Rombongan dipimpin langsung oleh Kepala Perpustakaan IAIN Palopo Bapak Abu Bakar, S.Pd.I., M.Pd. beserta dengan staff dan jajarannya yang berjumlah 5 orang dan diterima langsung oleh Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Bapak Dr. Agus Abdul Rahman, S.Psi., M.Psi., Psikolog., CIPP., didampingi oleh Sekretaris Pusat Perpustakaan Bapak Dedi Suyandi, S.Ag., M.E.


Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung sendiri menyambut baik kunjungan studi ini karena walaupun berasal dari pulau yang berbeda (Jawa dan Sulawesi), kedua perpustakaan merupakan saudara yang sama-sama merupakan perpustakaan perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Agama RI dan tergabung ke dalam APPTIS. dalam sambutannya Kepala Perpustakaan IAIN Palopo, Abu Bakar, S.Pd.I., M.Pd. menyampaikan bahwa maksud dan kunjungan ini selain untuk studi menghadapi akreditasi perpustakaan tetapi juga untuk mempelajari pengelolaan perpustakaan pada perguruan tinggi yang sudah berstatus BLU. Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Bapak Dr. Agus Abdul Rahman, S.Psi., M.Psi., Psikolog., CIPP., juga menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini menjadikan perpustakaan-perpustakaan perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Agama itu harus saling bersinergi dan berkolaborasi, bukan saling berkompetisi demi memajukan serta meningkatkan kualitas perpustakaan oleh karena itu dalam kegiatan ini juga dilakukan kegiatan penandatangan nota kesepahaman tentang kerjasama bidang perpustakaan antar kedua pihak yang diharapkan sebagai awal baik yang akan ditindaklanjuti dalam kegiatan-kegiatan pengembangan perpustakaan kedepannya.

Dalam kunjungan ini juga dilakukan tour perpustakaan dimana para tamu yang berkunjung diajak langsung melakukan observasi ke bidang-bidang yang ada di Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung mulai dari Bidang Layanan Teknis, Bidang Layanan Pemustakan sampai ke Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi. Selain tour ini, para tamu dapat berkomunikasi dan berkonsultasi langsung dengan para pustakawan dan staff masing masing bidang mengenai pengelolaan dan juga layanan perpustakaan di UIN Sunan Gunung Djati Bandung. 

Pengumuman Terbaru

BCMath lib not installed. RSA encryption unavailable